ads

Iklan

Represenrasi Pengetahuan dengan Metode Frame

      Salah satu skema yang telah digunakan dalam banyak aplikasi ES adalah frame (bingkai) (Minsky : 1975). Frame dapat dipandang sebagai struktur data statik yang digunakan untuk merepresentasikan situasi-situasi yang telah dipahami dan stereotype. Frame berupa kumpulan-kumpulan slot-slot yang digunakan atau merupakan atribut untuk mendeskripsikan pengetahuan. Pengetahuan yang termuat dalam slot dapat berupa kejadian, lokasi, situasi ataupun elemen-elemen lain. Frame digunakan untuk representasi pengetahuan deklaratif. 

Berikut ini digambarkan struktur frame.

 

Frame terdiri dua elemen dasar, yaitu slot dan facet (merupakan subslot). Slot merupakan kumpulan atribut atau properti yang menjelaskan objek yang direpresentasikan oleh frame dan subslot menjelaskan pengetahuan atau prosedur dari atribut pada slot.
Slot dalam frame mungkin berisi informasi sebagai berikut :
1.      Informasi identifikasi frame.
2.      Hubungan frame dengan frame yang lain.
3.      Penggambaran persyaratan yang dibutuhkan frame.
4.      Informasi prosedural untuk menggunakan struktur yang digambarkan.
5.      Informasi default frame.
6.      Informasi baru.
Sedangkan, subslot terdiri dari beberapa bentuk antara lain :
1.      Value : nilai dari suatu atribut.
2.      Default : nilai yang digunakan jika slot kosong atau tidak dideskripsikan pada instansiasi frame.
3.      Range : jenis informasi yang muncul pada slot.
4.      If added : berisi informasi tindakan yang akan dikerjakan jika nilai slot diisi.
5.      If needed : Facet (subslot) ini digunakan pada kasus dimana tidak ada value pada slot.
6.      Other : Slot dapat berisi frame, rule, jaringan semantik ataupun tipe lain dari informasi.

Terdapat dua jenis properti yaitu properti statis dan dinamis. Properti statis merupakan fitur dari objek yang tidak dapat berubah, sedangkan properti dinamis merupakan fitur yang dapat berubah selama sistem barjalan. Berikut merupakan contoh frame kelas dari penyakit infeksi.



Struktur Frame Kelas dari penyakit infeksi
Berdasarkan gambar diatas properti-properti tersebut berisi sifat yang umumnya dimiliki oleh penyakit infeksi. 





SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment

“Terima kasih sudah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar”